Mobile Legends merupakan sebuah game sejenis MOBA klasik yang dikembangkan dan diterbitkan oleh Moonton pada 14 Juli 2016. Kamu akan bertanding 5v5 secara langsung melawan musuh pada game ini dengan cara bermain yang sederhana dan membuat game ini begitu digemari.
Dalam bermain game ini, kamu hanya dituntut untuk menghancurkan base atau dinding pertahanan lawan dengan tiga jenis lane utama yang harus kamu lalui yaitu middle, top dan bottom. Tim akan dibagi menjadi dua dengan setiap pemain memiliki satu hero pilihan untuk bertarung sampai akhir game.
Tips Bermain Mobile Legends Di PC
Terdapat beberapa keuntungan yang bisa kamu dapatkan dengan main di PC dibandingkan bermain di hp seperti baterai dan kuota internet yang tak cepat habis. Nah, kamu bisa menggunakan NoxPlayer (software emulator) untuk mendukung game android yang bisa dimainkan di PC.
Kamu bisa lakukan langkah selanjutnya seperti:
1. Download NoxPlayer
Jika kamu belum memiliki software emulator, kamu bisa download file NoxPlayer di https://www.mediafire.com/file/aqslr4oucqt9clt/NoxPlay_Setup_v7.0.1.3_Full_-_JalanTikus.exe/file. Mudah banget karena kamu hanya tinggal klik saja, lho!
- Download dan Install Aplikasi Mobile Legends
Download file APK Mobile Legends terbaru pada https://www.mediafire.com/file/3c5wbg270h900cc/Mobile_Legends_1.5.97.6541_-_JalanTikus.apk/file
Setelah itu kamu bisa klik dan drag file APK tersebut ke jendela NoxPlayer untuk mulai melakukan instalasi. Jika sudah kamu bisa jalankan aplikasi Mobile Legends dengan klik pada ikon yang tersedia. Jangan lupa download data in-game untuk bisa memainkan game.
2. Setting Mouse dan Keyboard
Berbeda dengan bermain di smartphone yang bisa touchscreen, Mobile Legends di PC ini tidak mendukung teknologi touch screen seperti di smartphone kamu karena kamu akan bermain dengan mouse dan keyboard.
Untuk itu, ada beberapa peraturan yang harus kamu lakukan sebelum kamu bisa bermain game ini secara maksimal di PC. Diantaranya:
- Buka main mode Custom untuk mulai melakukan pengaturan tombol dan menu Simulate Touch atau kombinasi tombol Ctrl + 1 untuk masuk ke setting mouse dan keyboard.
- Kamu bisa atur settingan sesuai keinginanmu sendiri atau mengikuti rekomendasi dari NoxPlatyer untuk bermain game berjenis MOBA di PC.
- Pastikan Jaringan Internet Stabil Saat Bermain
Jaringan internet yang stabil akan mendukung permainanmu agar tidak mudah AFK dan merugikan dirimu sendiri. Selain itu, ubah settingan grafis saat bermain game menjadi Medium atau paling rendah.
Cara Top Up Diamond Mobile Legends
Agar mendapat keuntungan saat bermain, terdapat beberapa cara untuk top up Mobile Legend sehingga kamu bisa beli diamond Mobile Legend termurah, diantaranya:
- Masukan ID Mobile Legends yang kamu miliki sekarang
- Pilih jumlah diamond yang ingin dibeli
- Pilih metode pembayaran yang kamu inginkan
- Konfirmasi pembayaran dan selesaikan pembayaran sesuai metode pembayaran yang dipilih agar item segera ditambahkan ke akun kamu.